Ulasan ringan seputar kota Medan

Christmas Eve Buffet Dinner Grand Mercure Medan Angkasa : Grilled Chicken Povencale Andalannya !

Lokasi Kuliner : Grand Mercure Medan Angkasa

Created. Sat, 15 Dec 2018 07:00:08
Comment(s). 0

Christmas Eve Buffet Dinner Grand Mercure Medan Angkasa : Grilled Chicken Povencale Andalannya !Grilled Chicken Povencale

Desember dan Natal, dua kata ini akan menjadi trending saat ini. Bukan saja sebagai hari raya bagi umat Kristiani, Natal pun menjadi moment bagi pemilik usaha untuk berbagi promo dan mendekorasi venue nya dengan ornamen khas Natal, termasuk di Hotel Grand Mercure Medan Angkasa.

Tiga buah pohon natal di area lobby, lantunan lagu-lagu Natal, pernak-pernik dan kelap kelip lampu khas natal menghiasi setiap sudut ruang di hotel ini. Ada area foto dengan latar belakang rumah natal dan kereta santa juga sob di loungenya.

Ornamen Natal Lobby Grand Mercure MedanOrnamen Natal Lobby Grand Mercure Medan

Tidak kalah, Restaurant Orchid sendiri dihiasi berbagai ornament Natal ditambah, para talent juga menggunakan accessories seperti bando dan topi khas Natal. Yang penting, di restoran ini ada promo khusus malam natal !

Promo Christmas Eve Buffet Dinner

Christmas Eve Buffet Dinner di Restaurant Orchid menjadi pilihan cara untuk menghabiskan malam natal bersama keluarga pada tanggal 24 Desember 2018 mulai pukul 18.00 - 22.00 WIB. Harganya Rp 200.000,-.

Grill Vegetable AntipastoGrill Vegetable Antipasto

TahuTahu

Sapi + Black Pepper SauceSapi + Black Pepper Sauce

Boullabaisse SoupBoullabaisse Soup

Tamu akan disugguhkan berbagai makanan dengan konsep #AllYouCanEat yang sudah dipersiapkan oleh Chef Agung Wijaya seperti Grill Vegetable Antipasto untuk appetizer, Boullabaisse Soup, Fried Fish with Lemon Butter Sauce, aneka main courses dan pasta corner dengan berbagai jenis dessert. Tidak ketinggalan, Grilled Chicken Povencale sebagai menu unggulan di carving corner.

Anak dibawah 5 thn, tidak dikenakan biaya. Anak berusia 6-12 thn, cukup bayar setengah harga. Ada harga khusus untuk pengunjung yang membeli voucher via website dealjava. Hotel Grand Mercure Medan Angkasa juga memberikan promo kamar, mulai harga Rp 667.100 untuk tipe Deluxe, termasuk sarapan untuk 2 orang.

Kue-Kue TradisionalKue-Kue Tradisional

Anek DessertAnek Dessert

Perayaan Natal bagi para talent akan dilaksanakan pada tanggal 20 Desember 2018 bersama anak-anak dari Panti Asuhan Simpang Tiga. Dan, pada tanggal 14 Desember 2018, Grand Mercure Medan Angkasa sudah mengadakan kegiataan Solidarity Week - program tahunan di seluruh property AccorHotels - yaitu berbagi dengan anak-anak SLB-A Karya Murni dengan membagikan 1 buah keyboard untuk kebutuhan mereka.

Ada banyak review kuliner lainnya yang bisa di baca di ini, yuk di check...


Ingin menampilkan produk / jasa anda di akun media sosial atau website MedanReview.com ? Hubungi kami melalui kanal berikut ini :
Whatsapp : +628887705484  ( No Call ) 
Instagram : @medanreview
Twitter : @medanreview_
Facebook : @medanreview


Review Terbaru

Instagram
Load time : 1 Sec(s)