Ulasan ringan seputar kota Medan

La Ninas : Ikan Cakalang Pampis Khas Manado

Created. Sun, 12 Aug 2018 16:00:05
Comment(s). 0

La Ninas : Ikan Cakalang Pampis Khas ManadoLa Ninas : Ikan Cakalang Pampis Khas Manado

Siang ini (12/8/2018) tiba-tiba kepingin makan makanan khas #Manado, teringatlah sebuah tempat di Jalan Hasanuddin, Medan, tepatnya di samping Restoran Koki Sunda, La Ninas namanya.

Resto ini belum pernah kami singgahi, dan inilah menjadi alasan ke sini, mau nyobain sesuatu yang baru ! Tentu, jika mengingat kuliner Manado, kita pasti langsung teringat dengan rasa pedas yang menjadi ciri khasnya, begitu pula menu-menu di sini, semua warna menunya garang! mengisyaratkan rasa pedasnya.

Ada belasan menu di sini, ada khas Manado dan ada pula menu lainnya. Pilihan kami jatuh kepada menu :
- Ikan Cakalang Pampis (35K)
- Sayur Bunga Pepaya (20K)
- Soup Breanebon (30K)
- Ayam Bumbu Bali (17.5K)

Ikan Cakalang Pampis
Warnanya cukup garang, tapi tidak terlalu pedas di lidah kami. Menu ini kami suka. Suiran ikan cakalang dimasak dengan sambal. Rasanya lebih mirip masak asam pedas

Sayur Bunga Pepaya
Ini juga boleh coba sob, selain bunga pepaya nya gak pahit, di dalamnya ada suiran daging ikan juga

Sayur Bunga PepayaSayur Bunga Pepaya

Soup Breanebon
Unik ya namanya... ini soup sapi + kacang merah, ini pas rasanya di lidah kami, sayang, kami lupa request untuk sedikit lebih dipanaskan

Soup BreanebonSoup Breanebon

Ayam Bumbu Bali
Menu ini, nampaknya saja garang, ini tidak pedas sama sekali, tapi bumbunya cukup tasty

Ayam Bumbu BaliAyam Bumbu Bali

Selain menu berat, di sini ada kue-kue khas Manado juga, ada beberapa, tapi yg menarik perhatian kami Kue Panada. Kue ini pada prinsipnya adalah roti goreng, didalamnya diisi suiran ikan. Cara makannya, dicocol dengan cabe.

Kue PanadaKue Panada

Uniknya, pramusaji disini sangat responsive, piring kosong cukup cekatan dibersihkan, dan begitu melihat meja kita telah kosong, tiba-tiba disodorkan hidangan pencuci mulut alias dessert yang menjadi complimentary. Puas rasanya makan di sini.

Pudding ManggaPudding Mangga

Semoga review kami kali ini, menambah list lokasi kulineran kalian ya sob, khususnya menu Manado!

La NINAS (@laninas_id)
Resto, Cafe & Bakery
Pkl 08.00 - 23.00 WIB
Jalan Hasanuddin No. 3, Medan

Ada banyak review kuliner lainnya yang bisa di baca di ini, yuk di check...

Lokasi La Ninas Cafe Resto and Bakery

La Ninas Cafe Resto and Bakery ( 3.5829745 , 98.6661413 )
La Ninas Cafe Resto and Bakery ( 3.5829745 , 98.6661413 )


Dapatkan informasi cepat melalui akun sosial media MedanReview.com berikut ini :
Instagram : @medanreview
Twitter : @medanreview_
Tumblr : @medanreview
Facebook : @medanreview
Google Plus : +MedanReview
BBM Channel : C0035C07C
BBM PIN : 56C2FAE2

Silahkan menghubungi kami melalui salah satu akun sosial media di atas.



Ingin menampilkan produk / jasa anda di akun media sosial atau website MedanReview.com ? Hubungi kami melalui kanal berikut ini :
Whatsapp : +628887705484  ( No Call ) 
Instagram : @medanreview
Twitter : @medanreview_
Facebook : @medanreview
Google Plus : +MedanReview


Comment(s)

Email *
Fullname *
Phone / Mobile *
Company / Website
Comment *
Validation Code
Verify Validation Code
Verify Validation Code *
 

Review Terbaru

Instagram
Load time : 1 Sec(s)